Netranews.co.id, Bangkalan – Menjelang Pilkada serentak tahun 2024, Ketua Umun Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kabupaten Bangkalan angkat suara terkait sosok figur yang dinilai pantas untuk menjadi Calon Bupati Bangkalan.
Sebagaimana dikeluarkan KPU, tahapan Pilkada akan dimulai dari bulan Mei sampai puncaknya November 2024.
Mendekati dimulainya tahapan ini, disampaikan Syamsul Hadi, Ketua Umum PMII Bangkalan sampai detik ini belum ada satu pun Calon Bupati yang mendeklarasikan diri.
“Sampai detik ini, belum ada Satu pun tokoh, figur atau orang yang berkepentingan yang speek up, mendeklarasikan diri untun maju di Pilbup Bangkalan” tutur Syamsul saat ditanya netranews.
Dia memaklumi sebab momentum ini berdempetan dengan Pemilu yang sampai saat ini masih belum rampung proses penghitungan di KPU RI.
Akan tetapi, tambahnya, melihat dari kabupaten tetangga yang mulai ramai, maka Syamsul merasa perlu untuk menampilkan sosok figur yang menurut dirinya layak dan mampu memimpin Bangkalan.
“Tentu perlu untuk menampilkan sosok Cabup ini, biar apa. Biar masyarakat dapat dari jauh jauh hari menjajaki dan mendalami sosok figur yang akan memimpin Bangkalan.
Beberapa deretan Nama yang disebut oleh Syamsul Hadi, Ketua Umum PC PMII Bangkalan:
1. H. Syafiuddin Asmoro S.Sos., M.H.
2. RKH. Imam Bukhori Kholil
3. RKH. Hasani Zubaer
4. RKH. Imron Amin
5. Farid Al-Fauzi
6. Moh. Fauzan Jakfar S.Ag., S.H., M.H.
7. Moch. Aziz S.H., M.H.
8. Mathur Husyairi, S.Ag.
9. Mahfud, S.Ag.
10. RKH. Nasih Aschol
Menurut Syamsul yang sekaligus tokoh pemuda dan mahasiswa pergerakan, nama sepuluh tokoh ini dinilai mempunyai kapasitas dan kapabilitas untuk memimpin Bangkalan ke depannya.
“Saya mempunyai keyakinan tokoh-tokoh ini mampu memberikan perubahan perbaikan untuk Bangkalan” tukasnya.
Terakhir, Syamsul mengajak masyarakat untuk mellek dan sadar politik sehingga dalam proses Pilkada mendatang dapat memperoleh pemimpin yang mempunyai visi dan misi perbaikan Bangkalan.
“Pasrtisipasi masyarakat nantinya yang akan menentukan nasib Bangkalan lima tahun kedepan. Kami mengajak masyarakat untuk menjadi pemilih yang cerdas” pungkasnya. (Sani/bri)