Netranews.co.id, Sumenep – Universitas Wiraraja Madura menggelar Debate Competition dalam rangkaian kegiatan Dies Natalis ke-36 di Graha Sumekar Universitas Wiraraja, Sumenep, Jawa Timur, pada Kamis (06/10/2022).
Lomba debat Bahasa Inggris itu diikutiĀ dari 12 tim berisikan 2 orang yang merupakan perwakilan dari 7 fakultas, diantaranya FIK, FISIP, FKIP, FP, FT, FH FEB.
Ketua Pelaksana Dies Natalis ke-36 Universitas Wiraraja Madura, Dody Tri Kurniawan mengatakan lomba debat tersebut bertujuan untuk mengasah dan menyaring mahasiswa yang mampu berbahasa Inggris.
“Ini sebagai wadah untuk mengasah dan menjaring mahasiswa. Sehingga ketika skill sudah terasah, mereka akan menjadi bibit yang bisa diikutkan kegiatan di luar kampus,” kata Dody.
Ia menuturkan, Debate Competition itu merupakan salah satu cara Universitas untuk mencari bibit yang akan diikutsertakan di event-event Nasional.
“Ini salah satu trik kita untuk mencari mahasiswa yang nantinya akan diikutkan Puspresnas (Pusat Prestasi Nasional, red) yang setiap tahun diselenggarakan oleh kementerian,” tuturnya.
Pihaknya berharap, kegiatan tersebut bisa memberikan motivasi lebih kepada para peserta dan mahasiswa yang gemar bahasa inggris agar lebih bersemangat mengasah skillnya.
“Ini juga untuk memotivasi seluruh mahasiswa yang bisa atau tidak bisa berbahasa inggris agar termotivasi menggali skillnya dalam berbahasa inggris. Selain itu, tentunya untuk kemajuan universitas juga,” pungkasnya. (Dim/red)