Netranews.co.id, Sumenep – Peringatan Sumpah Pemuda tahun 2024 yang diperingati setiap 28 Oktober bertepatan dengan tahapan Pilkada serentak. Hal itu menjadi momentum untuk mengingatkan peran pemuda di Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, terhadap proses demokrasi. Senin, 28 Oktober 2024.
Dalam momentum ini, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Sumenep, Achmad Dzulkarnain, berpesan agar pemuda turut berkontribusi aktif dalam jalannya Pilkada serentak tahun ini. Utamanya, agar keutuhan dan kesatuan tetap terjaga meskipun berbeda pilihan.
“Pemuda harus hadir dan terlibat, terutama saat pemungutan suara,” ujarnya dalam wawancara, Jumat (26/10/2024).
Menurutnya, partisipasi pemuda pada pemungutan suara adalah bentuk komitmen mereka dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Selain itu, kata dia, perbedaan dukungan terhadap pasangan calon di Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sumenep ini nantinya bukan menjadi alasan untuk pecah belah. Ia memastikan bahwa Pemuda Sumenep tetap satu meskipun beda pandangan.
“Dukungan terhadap pasangan calon yang berbeda adalah bagian dari dinamika demokrasi. Setelah Pilkada selesai, kita semua harus kembali bersatu,” tegas Dzulkarnain.
Pria yang akrab disapa Izul itu juga menitipkan tiga pesan terhadap Pemuda di Kabupaten Sumenep. Pertama, ia berharap agar pemuda tampil sebagai garda terdepan untuk ikut serta dan menjaga dalam pesta demokrasi ini.
“Yang kedua, menjaga dari berita-berita hoaks, karena sekarang pasti berseliweran berita-berita hoaks di media sosial,” ungkapnya.
“Terakhir, pemuda-pemuda itu harus perbanyak literasi dan diskusi, sehingga kita melahirkan para pemimpin dari generasi muda dengan pemikiran yang luar biasa,” pungkasnya. (Dim/red)